KAUSA.ID, PALU – Harga Bawang Putih di pasar tradisional Manonda tembus Rp 50 Ribu per kilogram.

Mia (54 tahun), salah satu pedagang di Pasar manonda mengaku sejak akhir juli 2023 harga bawang putih mengalami kenaikan cukup signifikan. Harga jual sebelumnya berkisar Rp40 Ribu per kilogram kini naik menjadi Rp50 ribu per kilogram.

“Naik sekali , tidak tahu penyebabnya apa, tapi sudah seminggu ini memang sudah naik kami beli di agen sudah begitu” ungkapnya, Rabu (2/8/2023).

Senada dengan pedagang lainnya, Kia (46 tahun) mengatakan Ia harus merogok kocek lebih sebagai modal membeli bawang putih pada pihak agen alias pengepul.

Jika biasanya Ia mendapatkan sekarung bawang putih dengan harga Rp600 ribu, maka kini Ia harus menyiapkan uang sebesar Rp680 ribu untuk membeli sekarung bawang putih.

“Saya beli sekarung itu tidak cukup 20 kilo, padahal biasanya Rp 600 ribu saya dapat sudah 20 kilo, ” ujar Kia.

Meski harga bawang putih naik, Kia mengatakan penjualan tetap berjalan normal lantaran komoditas bawang putih merupakan salah satu kebutuhan pokok masyarakat.

“Yah tetap dibeli karena memang pembeli butuh, biar harganya naik” Katanya.

Selain bawang putih beberapa komoditi yang ikut mengalami kenaikan harga meski tak signifikan adalah cabe rawit naik dari harga Rp35 ribu per kilogram menjadi Rp45 ribu perkilogramnya.

Harga tomat juga naik dari harga Rp10 ribu menjadi Rp12 ribu, minyak goreng subsidi yakni ‘minyak kita’ naik dari harga Rp15 ribu per liter menjadi Rp17 ribu perliter.

Sementara hanya komoditas bawang merah yang mengalami penurunan harga dari Rp40 ribu perkilogram turun menjadi Rp35 ribu perkilogram. (**)