KAUSA.ID, BANGKEP – Bakal calon Gubernur dan wakil Gubernur Sulawesi Tengah 2024, Anwar Hafid dan Reny Lamadjido, menggelar deklarasi di desa Tataba, Kecamatan Buko, Banggai Kepulauan, Rabu (31/07/2024).

Warga setempat menyambut hangat kedatangan pasangan BERANI ini. Iring-iringan perahu nelayan menyambut kedatangan Anwar dan Reny ketika di laut lepas memasuki wilayah Banggai Kepulauan.

Ketua Panitia Deklarasi BERANI, Fauzan Ahmad, menyebut sambutan tersebut merupakan bentuk dukungan masyarakat terhadap Anwar Hafid.

Katanya, warga setempat mengenal Anwar Hafid sebagai tokoh pemimpin yang rendah hati, jujur, dan cerdas, serta sosok yang dekat dengan masyarakat.

“Beliau sosok yang banyak kita idolakan, masyarakat Buko harus berani menjadikan Anwar-Reny jadi gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah,” ujarnya.

Fauzan menambahkan, Anwar juga memiliki kemampuan bernyanyi yang memikat, menambah pesona di mata warga.

Risman, salah satu warga Buko, mengungkapkan bahwa banyak pemuda di daerahnya terinspirasi oleh prestasi Anwar selama menjabat sebagai bupati dan anggota DPR RI.

“Program-programnya sangat bermanfaat, dan kami berharap pasangan BERANI bisa membawa program itu ke seluruh Sulawesi Tengah,” terang Risman.

Dalam orasi politiknya, Anwar menyampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Buko atas sambutan yang hangat saat tiba di Bankep . Ia mengungkapkan kekagumannya terhadap antusias warga

“Alhamdulillah, saya tadi datang, masih di laut, sudah luar biasa penjemputan,” ungkapnya.

“Terima kasih, tambah lagi sambutan di darat.” sambungnya.

Anwar menambahkan bahwa penyambutan tersebut merupakan pengalaman pertama baginya. Ia kemudian memohon doa dari warga Buko untuk perjalanannya mencalonkan diri sebagai Gubernur Sulteng.

“Diantara kita yang hadir saat ini, pasti ada doa yang diterima oleh Allah subhanahu wa ta’ala. Sekali lagi, saya mohon do’a seluruh keluarga masyarakat, semoga kami dimudahkan dalam perjalanan ini, Amin.”

Anwar berharap dukungan dan doa dari masyarakat dapat membantu kelancaran dalam pemilihan
yang akan datang.

Ketua PKS Sulteng, Wahyudin, menekankan bahwa Anwar adalah figur yang bersih dan tidak pernah terlibat dalam kasus korupsi sepanjang karirnya.

Selain itu, Mutawakil Syukur dari PBB Sulteng mengajak masyarakat untuk mendukung pemimpin yang memiliki rekam jejak baik dan berpengalaman. (**)