Mengatasi Blank Spot: Pemkab Sigi Terima Bantuan 176 Perangkat Internet dari BAKTI
KAUSA.ID, SIGI – Kabupaten Sigi mendapatkan bantuan fasilitas jaringan internet dari Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informatika (BAKTI) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) pada tahun 2024.
Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, Statistik, dan Persandian Kabupaten Sigi, Samsir, menyatakan bahwa bantuan ini adalah bagian dari upaya Pemerintah Daerah untuk mengatasi daerah yang masih tergolong “blank spot” di Wilayah itu.
Adapun daerah blank spot di Kabupaten Sigi, yakni Kecamatan Lindu, Kulawi, Kulawi Selatan, Pipikoro, dan Marawola Barat.
“Melalui Program BAKTI AKSI (Akses Internet), Pemerintah Kabupaten tahun ini kami memperoleh tambahan 176 unit perangkat, dengan 147 unit di antaranya sedang dalam proses instalasi,” ujar Samsir pada Selasa (10/9/2024) pagi.
Menurut Samsir, bantuan ini merupakan hasil dari upaya lobi Diskominfo Sigi, khususnya melalui Bidang E-Government.
Jaringan internet yang disediakan akan difokuskan pada penyelenggara layanan publik, seperti Kantor Desa, Resort BTTTNL, BUMDES, sekolah, dan sektor pariwisata.
“Perangkat dari BAKTI memiliki kecepatan antara 2 hingga 5 Mbps,” katanya.
Samsir mengatakan, pemasangan perangkat ditargetkan selesai pada akhir September.
Dengan adanya akses internet di beberapa kecamatan di Kabupaten Sigi, diharapkan dapat meningkatkan prestasi, menumbuhkan daya saing, dan mengurangi kesenjangan akses informasi antara pedesaan dan perkotaan.
“Tentu kami berharap ada penambahan di masa depan. Di era digitalisasi ini, layanan hingga tingkat desa memerlukan jaringan yang memadai,” pungkasnya. (*)
Tinggalkan Balasan