KAUSA.ID, PALU – Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu resmi membuka seleksi penerimaan Beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) untuk mahasiswa baru angkatan 2025. Ketua Tim Pengelola Beasiswa KIP, Doktor Faisal Attamimi, mengimbau mahasiswa yang memenuhi syarat segera mendaftar.

“Mahasiswa baru yang lolos seleksi administrasi akan berhak menerima Beasiswa KIP tahun 2025,” ujar Faisal Attamimi di Palu, Rabu (3/9/2025), saat mengumumkan dimulainya proses seleksi.

Tim Pengelola Beasiswa KIP membuka pendaftaran sejak 3 hingga 17 September 2025. Pengumuman resmi telah disebarkan melalui media sosial resmi UIN Datokarama, seperti Facebook, WhatsApp Group, dan Instagram.

Mahasiswa baru dapat mengakses informasi tersebut sekaligus menyiapkan berkas pendaftaran.Faisal menjelaskan, seleksi dilakukan secara transparan sesuai arahan Rektor UIN Datokarama, Profesor Lukman Thahir.

Ia menegaskan pihak kampus ingin memastikan seluruh mahasiswa baru tahun 2025 mengetahui informasi ini.

Untuk mengikuti seleksi, mahasiswa harus melengkapi 13 persyaratan administrasi, di antaranya surat permohonan ke Rektor, formulir pendaftaran KIP, fotokopi KTP, KK, ijazah, rapor, kartu KIP, hingga foto kondisi rumah.

Selain itu, peserta wajib melampirkan slip pembayaran UKT semester 1 (bukan penerima UKT Rp400 ribu).Tahapan seleksi meliputi pemeriksaan berkas, wawancara, hingga survei lapangan untuk mencocokkan data pendaftar dengan kondisi nyata.

Faisal menegaskan, beasiswa ini tidak hanya diperuntukkan bagi mahasiswa muslim, tetapi juga terbuka bagi mahasiswa non-muslim yang memenuhi syarat.

“Oleh karena itu, mahasiswa baru non-muslim juga berhak ikut seleksi dan menerima Beasiswa KIP jika memenuhi kriteria,” jelasnya.

Pada tahun 2025, Pemerintah RI menetapkan kuota Beasiswa KIP di UIN Datokarama sebanyak 200 orang. Setiap penerima berhak atas bantuan senilai Rp6,6 juta per semester atau lebih dari Rp52 juta selama delapan semester.

Sumber: Humas UIN Datokarama