KAUSA.ID, DONGGALA – Program imunisasi polio tahap kedua di Kecamatan Pinembani, Kabupaten Donggala berhasil melebihi target yang ditetapkan.

Pihak puskesmas berhasil melebihi capaian yakni 103,9 persen dari target 692 anak yang menerima dosis vaksin polio, padahal wilayah tersebut berada di daerah ketinggian dan terpencil.

Kepala Puskesmas Pinembani, Sofyan, melalui Bidan Koordinator Zhulhaeni, mengungkapkan apresiasi yang tinggi kepada seluruh petugas kesehatan yang bekerja keras, serta masyarakat yang berpartisipasi aktif dalam program ini.

“Keberhasilan ini tidak lepas dari dedikasi dan kerjasama semua pihak. Meskipun tantangan geografis yang cukup sulit, para petugas kesehatan tetap berkomitmen menjalankan tugas mereka,” kata Zhulhaeni, Sabtu (28/09/24).

Zhulhaeni juga menekankan pentingnya edukasi kesehatan yang dilakukan oleh para petugas kepada masyarakat. Ia menambahkan bahwa dalam situasi di mana akses informasi terbatas, sosialisasi secara langsung dari rumah ke rumah menjadi kunci utama dalam memastikan setiap anak mendapatkan vaksinasi.

Ia juga menyampaikan bahwa koordinasi dengan aparat desa serta dukungan dari tokoh masyarakat setempat sangat membantu kelancaran pelaksanaan program ini.

Program imunisasi polio ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan cakupan kesehatan anak-anak di daerah terpencil, sekaligus mencegah penyebaran penyakit yang dapat dicegah dengan vaksin.

Dengan kerjasama yang baik antara petugas kesehatan, pemerintah desa, dan masyarakat, diharapkan kesehatan anak-anak di wilayah ini terus meningkat. (**)